Translate

Saturday, February 11, 2012

Solusi Smarter Commerce

Delivering Customer Value across Buy-Market-Sale-Service Lifecycle

Farah Gonzales, seorang pengusaha yang sukses di Jakarta, sedang merencanakan persiapan pernikahannya di tahun depan. Salah satu aktifitas yang sedang aktif dilakukannya adalah melengkapi villa barunya yang terletak di kawasan yang asri di kota Bandung, Jawa Barat. Dalam dunia kompetisi bisnis yang aktif dan dinamis, Farah - seperti halnya eksekutif muda lainnya juga akrab dengan gaya hidup kehidupan ibukota yang serba cepat dan menuntut perhatian yang tidak sedikit. Ini menjadikannya memiliki waktu terbatas dalam hal belanja untuk keperluan villa-nya.

Seorang teman menginformasikan bahwa ada “layanan online baru” di mana seseorang dapat melakukan berbagai macam aktifitas belanja yang terintegrasi untuk hampir segala macam kebutuhan.

Dalam beberapa weekend ini, Farah mencoba explore ke situs BelanjaApaSaja.com, di mana ia dapat melakukan pencarian informasi untuk kebutuhan di villa barunya: dari mulai furnitures, kitchen set, serta barang-barang elektronik. Ia dapat melihat info produk yang disukainya (berupa spesifikasi produk, beberapa bahkan dilengkapi dengan animasi dan video seakan ia hadir di physical store-nya), melakukan perbandingan antar beberapa produk yang serupa, mengisi keranjang belanja virtual-nya dengan produk-produk yang telah dipilihnya dengan hanya melakukan drag-and-drop saja dan melakukan pembayaran selektif secara online & realtime dengan kartu kreditnya serta memilih waktu pengiriman yang ia inginkan. Sebelumnya, ia juga telah melakukan registrasi ke situs tersebut dengan mengisi data yang diperlukan.

Saat tidak memiliki akses ke notebook-nya, Farah kadang mengakses melalui iPad atau Android tablet-nya dan mendapatkan customer experience yang sama saat browsing ke BelanjaApaSaja.com.

Di satu hari rabu sore, 2 hari sebelum waktu pengiriman yang telah dijadwalkan, Farah memutuskan untuk menunda delivery dari barang-barang yang sudah dipesannya menjadi 2 minggu ke depan. Farah menghubungi call-center BelanjaApaSaja.com. Di mana, setelah petugas call-center melakukan verifikasi data dan meng-update pesanan Farah melalui workstation-nya, maka sistem akan secara otomatis melakukan penataan kembali terhadap barang-barang pesanan dengan menginformasikan ke para supplier melalui sistem portal supply-chain-management BelanjaApaSaja.com, sehingga sistem para supplier dapat melihat proyeksi ketersediaan inventory mereka masing-masing secara real-time dan melakukan penjadwalan inventory-nya kembali terhadap pesanan Farah untuk dapat dikirimkan sesuai permintaan; serta mengalokasikan barang pesanan Farah yang sesuai ke pelanggan lainnya yang membutuhkannya dalam waktu yang lebih dekat. Berbagai data yang masuk juga di-update secara real-time ke aplikasi ERP BelanjaApaSaja.com yang telah terintegrasi dengan sistem Enterprise Marketing Management, Supply Chain Management, serta situs retail Commerce-nya.

Farah mendapatkan konfirmasi melalui email dan SMS ke nomor selulernya bahwa pengiriman pesanannya akan dijadwalkan ulang sesuai permintaan.

No comments: